
Y.M. Cittagutto Mahāthera Menghadiri Perayaan HUT ke-80 Mahabiksu Dharmasagaro Mahasthavira
Turut hadir Bhikkhu Ratanadhīro, kegiatan digelar di Sun City, Hayam Wuruk, Jakarta pada hari Minggu, 23 Maret 2025
Bhikkhu Pabhājayo menghadiri kegiatan Persamuhan Daerah Pengurus Daerah (PD) Majelis Agama Buddha Theravada Indonesia (Magabudhi) Provinsi Bali masa bakti 2025-2030 yang berlangsung di Vihāra Buddha Sakyamuni, Denpasar, Sabtu, 22 Maret 2025.
Kegitan ini dibuka secara resmi oleh Kakanmenag Kota Denpasar Mewakili KaKanwil Kementerian Agama Provinsi Bali, IB. Ketut Rimbawan, S.Ag, M.Si didampingi oleh Pdt. Dharmanadi Chandra (Ketua PP. Magabudhi), Bpk. Sihar, S.Ag, M.Si (Pembimas Buddha Bali), dan Romo Oscar selaku Ketua PD Magabudhi Bali, dan panitia.
Mengawali sambutannya, Bhikkhu Pabhājayo memberikan apresiasi kepada kepengurusan PD Magabudhi Bali 2020-2025 yang telah banyak berkontribusi sepanjang lima tahun terakhir masa jabatan. Keberadaan Magabudhi di daerah, tambah Bhante, adalah kepanjangan tangan dari Sangha dalam urusan pelayanan dan pembinaan umat.
Selain menjadi wadah untuk mendedikasikan diri dalam hal pengembangan agama Buddha, Magabudhi juga menjadi tempat untuk melatih diri dan mengembangkan kualitas batin. Hal itu senada dengan sambutan Pdt. Dharmanadi Chandra, mengutip salah satu khotbah Buddha, bahwa penting untuk memiliki perilaku yang terpuji (moralitas yang baik) di samping kecakapan dalam urusan membina umat.
Dalam pemungutan suara yang dilaksankan pada persamuhan tersebut, PMy. Oscar Naib Wanouw kembali terpilih menjadi sebagai Ketua Pengurus Daerah (PD) Magabudhi Provinsi Bali masa bakti 2025-2030.
Ketua Umum PP. Magabudhi, Pdt. Dharmanadi Chandra, berharap kepengurusan baru Magabudhi Bali tetap solid dan mampu melanjutkan program-program bermanfaat bagi umat Buddha di Bali untuk masa mendatang serta terus bekerja sama dan berkolaborasi bersama KBTI Bali dan meningkatkan pelayanan sesuai dengan Motto “Tulus Mengabdi Tiada Henti”.
Turut hadir Bhikkhu Ratanadhīro, kegiatan digelar di Sun City, Hayam Wuruk, Jakarta pada hari Minggu, 23 Maret 2025
Kammavācācariya dan Anusāvanācariya yaitu: Y.M. Bhikkhu Hemadhammo Mahāthera dan Y.M. Bhikkhu Vīrasīlo Thera
Kammavācācariya dan Anusāvanācariya yaitu: Y.M. Bhikkhu Candakaro Mahāthera dan Y.M. Bhikkhu Mahā Dhammajāto Thera
Turut hadir Bpk. Ketut Rimbawan, S.Ag, M.Si., Pdt. Dharmanadi Chandra (Ketua PP. Magabudhi), Bpk. Sihar, S.Ag, M.Si (Pembimas Buddha Bali), dan Romo Oscar (Ketua PD Magabudhi Bali).
Jumat, 21 Maret 2025, Bhikkhu Gunaseno Thera hadir sebagai pembicara dari Agama Buddha dalam kegiatan Sarasehan Moderasi Beragama
Turut hadir Y.M. Adhikusalo Mahāthera dan Padesanāyaka Provinsi Kalteng Y.M. Nandavīro Thera
Agenda rapat pada hari ini adalah melanjutkan penyampaian laporan para Bhante Padesanāyaka dan Upa-Padesanāyaka serta Ketua Panitia Pabbajjā dan Upasampadā
Acara dimulai pukul 19.00 WIB diawali dengan penyalaan pelita dan dupa oleh Kepala Vihara Y.M. Cattamano Mahāthera