Pujabakti Trisuci Waisak di Vihāra Budirahayu, Wonosobo, Jawa Tengah

Pujabakti Trisuci Waisak di Vihāra Budirahayu, Wonosobo, Jawa Tengah.

Peringatan Trisuci Waisak Vihāra Budirahayu, Minggu, (7/7) telah terselenggara dengan meriah sekaligus khidmad. Pujabakti ini dihadiri oleh Ketua Umum/Saṅghanāyaka Bhikkhu Sri Subhapañño Mahāthera, Sesepuh STI Bhikkhu Dhammasubho Mahāthera, Padesanāyaka Jawa Tengah Bhikkhu Sujano Mahāthera, Bhikkhu Jagaro Mahāthera, Bhikkhu Dhammakaro Mahāthera, Bhikkhu Vīrasīlo Thera, Bhikkhu Santacitto dan Bhikkhu Upasanto.

Selain dari Wonosobo sendiri, para umat yang ramai hadir dari berbagai kota seperti Balikpapan, Purworejo, Kebumen, Magelang dll.

Pada kesempatan tersebut Dhammadesanā disampaikan oleh Bhante Dhammasubho Mahāthera serta kata sambutan oleh Ketua Umum/Saṅghanāyaka Bhante Sri Subhapañño Mahāthera.

Meskipun hari Trisuci Waisak sudah berlalu 1 bulan, tetapi semangat Waisak tetap menyala dalam hati dan batin umat-umat yang meramaikan perayaan waisak ini.

Semoga semangat Waisak dan teladan Guru Agung Buddha tetap menyala dan tercermin dalam kehidupan sehari-hari. Semoga semua makhluk hidup berbahagia.

Berita Lainnya